Tim Pengabdian Universitas YPPI Rembang Perkenalkan Sistem Informasi Administrasi Pada Usaha Batik Tulis Lasem Di Kabupaten Rembang

UYRnews, Rembang – Pada tahun 2024 ini Universitas YPPI Rembang mendapatkan hibah Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat dari Direktur Riset, Teknologi, dan Pengabdian Kepada Masyarakat (DRTPM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi. Pengabdian dilaksanakan di UMKM Batik Tulis Asri Anna Budaya Sendangasri Lasem.

Sebagai Ketua Tim Pengabdian adalah Muhammad Tahwin dan anggota Dian Ayu Liana Dewi, Fajar Sodiq serta dibantu oleh dua orang mahasiswa. Kegiatan yang dilaksanakan yaitu pelatihan dan pendampingan. Pelatihan dilaksanakan pada bulan Agustus 2024. Tahwin mengatakan bahwa pelatihan ini merupakan tindak lanjut diberikannya hibah teknologi Sistem Informasi Administrasi. Sehingga agar pemilik Batik Asri Anna Budaya dapat menggunakan untuk pengelolaan usahanya maka harus dilatih terlebih dahulu. Selain pengenalan dan pengelolaan terhadap sistem tersebut, pemilik juga diajak untuk simulasi sebagai admin sistem. Lebih lanjut Tahwin menjelaskan semua pendanaan kegiatan pengabdian  bersumber dari DRTPM Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi. Inti dari kegiatan yang dilakukan adalah agar pemilik usaha tertib dalam administrasi khususnya mempunyai administrasi penjualan. Dengan memiliki administrasi penjualan maka pemilik akan dapat mengetahui perkembangan usahanya.

Menurut Tahwin setelah pelatihan dilakukan pendampingan oleh Tim. Hasil dari pendampingan tersebut, saat ini Batik Asri Anna Budaya sudah dapat memanfaatkan sistem informasi tersebut untuk mendukung pengelolaan usahanya. Tahwin menambahkan dengan sistem informasi ini, pemilik juga dapat mengetahui stok batiknya secara langsung ketika terjadi pembelian.

Harapan Tahwin sebagai ketua tim melalui program Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat dari DRTPM ini, ketika Batik Tulis Asri Anna Budaya berkembang juga akan bermanfaat bagi masyarakat sekitar sebagai tenaga kerjanya yang otomatis akan menambah pendapatannya. (Humas-UYR)